• Pencarian

    Copyright © sniper86.com
    Best Viral Premium Blogger Templates


     

    Pasca Cuti Idul Fitri, Pangdam XV/Pattimura Pimpin Apel Bersama dan Halal Bihalal

    Selasa, 15 April 2025, 8:28:00 PM WIB Last Updated 2025-04-15T13:28:35Z

    SNIPER86.COM, Ambon - Pangdam XV/Pattimura Mayjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo, S.Sos., M.M., memimpin langsung Apel Bersama sekaligus Halal Bihalal usai pelaksanaan cuti Lebaran bertempat di Lapangan Upacara Makodam XV/Pattimura, Senin (14/4/2025).

    Apel bersama dan Halal Bihalal ini diikuti oleh seluruh Pejabat Utama (PJU) Kodam, Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kodam XV/Pattimura di wilayah Kota Ambon, turut hadir juga Ketua Persit KCK Daerah XV/Pattimura Ny. Henny Putranto Gatot beserta Pengurus Persit KCK Daerah XV/Pattimura. 

    Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk saling memaafkan dan mempererat tali silaturahmi, karena masih dalam suasana Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah. Juga untuk memastikan kesiapsiagaan personel pasca libur lebaran.

    Diawal sambutannya, Pangdam mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah kepada seluruh prajurit dan PNS. Ia berharap, di momentum Idul Fitri tahun ini menjadi pijakan bagi semuanya untuk terus berkembang menjadi yang lebih baik, dengan visi iman dan takwa.

    Pangdam juga mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan kerja keras yang telah ditunjukkan selama ini, dan mengapresiasi selama pelaksanaan cuti Hari Raya Idul Fitri tidak menerima laporan mengenai permasalahan yang signifikan. "Semoga hal-hal yang tidak diinginkan tidak terjadi di antara kita," ujar Pangdam.


    Dengan selesainya masa cuti lebaran ini, Pangdam mengajak agar kembali memfokuskan diri pada pekerjaan yang telah memasuki Triwulan II Tahun 2025, dan program-program kerja yang telah direncanakan harus tetap berjalan untuk mendukung pelaksanaan tugas kedepannya.

    Selanjutnya, Pangdam mengingatkan, senantiasa selalu menjaga nama baik satuan yang profesional, memiliki dedikasi tinggi, dan loyal. Loyalitas tidak hanya ditujukan kepada atasan, tetapi juga kepada rekan kerja dan bawahan. "Ini adalah tanggung jawab kita sebagai prajurit yang mengabdi kepada TNI AD," ucapnya.

    Diakhir sambutannya, Pangdam mengatakan semua menyadari, bahwa wilayah Maluku dan Maluku Utara sering mengalami konflik antar desa atau Negeri, yang seringkali berawal dari hal-hal kecil. "Oleh karena itu, saya menekankan kepada para prajurit untuk menghindari atau terlibat langsung dalam permasalahan tersebut," ujarnya. 

    "Sebagai prajurit, kita harus siap membantu pemerintah daerah dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta menyelesaikan konflik yang ada di wilayah Maluku dan Maluku Utara," tutupnya.

    Apel Bersama dan Halal Bihalal berlangsung dengan khidmat penuh keakraban ini dilanjutkan hiburan dan makan bersama untuk mewujudkan soliditas dan sinergi kuat bagi seluruh personel Kodam XV/Pattimura dalam menjaga komitmen pengabdian terhadap NKRI.*(MM.S86)

    Sumber : Pendam15/Ptm
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini