• Pencarian

    Copyright © sniper86.com
    Best Viral Premium Blogger Templates


     

    Babinsa 1513-03/Kairatu Sertu Mezak Apituley Bantu Warga Perbaiki Rumah Yang Tak Layak Huni

    Rabu, 29 Januari 2025, 1:08:00 PM WIB Last Updated 2025-01-29T06:09:26Z

    SNIPER86.COM, Piru - Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat binaannya, Babinsa Koramil 1513-03/Kairatu, Sertu Mezak Apituley melaksanakan kerja bakti bersama beberapa warga untuk membantu memperbaiki rumah Simon Haikutty, seorang petani.

    Kegiatan ini berlangsung di Dusun Pohon Batu, Kecamatan Elpaputih, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB), Rabu  (29/01/2025).

    Rumah milik Simon Haikutty mengalami kerusakan cukup parah, terutama pada bagian atap yang terbuat dari daun rumbia serta dinding yang menggunakan batang pohon rumbia. 

    Kondisi tersebut membuat rumahnya tidak layak huni, terutama saat musim hujan. Melihat keadaan ini, Sertu Mezak Apituley berinisiatif mengajak beberapa warga sekitar untuk bergotong royong memperbaiki rumah tersebut, agar bisa di tempati Simon dan keluarganya. 

    Dalam kegiatan tersebut, Babinsa turut membantu menyediakan sebagian bahan bangunan, seperti paku, atap rumbia, serta sedikit sembako untuk memenuhi kebutuhan para pekerja saat gotong royong berlangsung. 


    "Dengan adanya bantuan ini, diharapkan perbaikan rumah Bapak Simon dapat berjalan lancar dan lebih cepat selesai," ucap Sertu Mezak.

    Danramil 1513-03/Kairatu, Kapten Inf Hery Tupamahu memberikan apresiasi tinggi terhadap kepedulian Sertu Mezak Apituley yang selalu aktif mendukung masyarakat binaannya. 

    Menurutnya, peran Babinsa tidak hanya dalam bidang pertahanan dan keamanan, tetapi juga dalam membangun solidaritas serta kesejahteraan masyarakat. "Kami sangat bangga dengan Babinsa yang selalu berkorban dan memberikan kontribusi nyata bagi warga," kata Danramil. 

    "Ini adalah bukti nyata, bahwa TNI selalu hadir untuk membantu rakyat, terutama mereka yang membutuhkan," ujar Danramil Kapten Inf Hery Tupamahu.

    Masyarakat Dusun Pohon Batu pun menyambut baik inisiatif ini. Mereka dengan antusias ikut bergotong royong, menunjukkan semangat kebersamaan dalam membantu sesama.

    Dengan adanya aksi nyata dari Babinsa dan dukungan warga sekitar, Simon Haikutty kini bisa diperbaiki agar lebih layak huni. Kegiatan ini sekaligus menjadi contoh nyata bagaimana semangat gotong royong masih hidup di tengah masyarakat.*(MM.S86)

    Sumber : Penrem151/BNY
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini