SNIPER86.COM, Probolinggo - Kodim 0820/Probolinggo melalui Koramil jajaran ikut ambil bagian dalam mendukung dan mensupport pelaksanaan puncak festival Kopi Probolinggo tahun 2024 yang di gelar di Alun-Alun Kota Kraksaan, Kabupaten Probolinggo.
Danramil 0820/12 Kraksaan Kapten Inf Asto Kuswantoro menyampaikan kegiatan festival Kopi Probolinggo tahun 2024 ini dilakukan dalam rangka ingin membantu memasarkan dan meningkatkan produk dari kopi itu sendiri.
“Sekarang dengan peristiwa ini kopi Kabupaten Probolinggo akan bersaing sehingga mutu-mutu yang awalnya standar bisa lebih bagus dan yang kurang bagus tetap akan kita angkat sehingga bisa bersaing dengan kopi-kopi yang sudah ada, harapannya kopi Kabupaten Probolinggo bisa dikenal oleh Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur dan Indonesia,” kata Kapten Inf Asto Kuswantoro, Sabtu (14/12).
Danramil menambahkan, pentingnya keberlanjutan dan pemanfaatan potensi kopi lokal untuk memajukan perekonomian Kabupaten Probolinggo, festival ini merupakan salah satu cara untuk mempromosikan kopi lokal dan produk UMKM lainnya kepada masyarakat, termasuk wisatawan.
“Tentunya pemerintah daerah akan terus mendukung para pelaku usaha termasuk petani kopi dengan menyediakan fasilitas dan tempat untuk memasarkan produk-produk lokal, seperti kopi Probolinggo di pusat-pusat oleh-oleh yang akan segera dioperasikan,” ujarnya.
Lebih lanjut perwira berpostur tinggi tegap ini mengungkapkan, Kabupaten Probolinggo sebenarnya mempunyai potensi menjadi sebuah produsen kopi yang cukup besar tidak kalah dengan Bondowoso yang mempunyai branding Republik Kopi.
Kedepan harus ada upaya bagaimana caranya petani mendapatkan edukasi agar bisa mendapatkan produksi terbaik lainnya.
"Harus ada supporting antara petani, pemerintah daerah dan teman-teman pengusaha ini menjadi satu kesatuan yang bisa kita lihat di depan sehingga Kabupaten Probolinggo betul-betul bisa menjadi Kabupaten Kopi," tuturnya.*
(Fiq/Pendim 0820)