SNIPER86.86, Tapanuli Selatan - Personil Batalyon C Pelopor Sat Brimob Polda Sumut, dipimpin Danton III Kompi 2/C Ipda Hotlin L. S. Purba, S.H., bergerak cepat untuk membantu masyarakat yang terkena dampak banjir bandang dan longsor di Kecamatan Sipirok.
Hujan deras yang mengguyur daerah tersebut menyebabkan banjir dan longsor di Jalan Lintas Sipirok - Padangsidimpuan, tepatnya di Desa Kilang Papan, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Rabu (15/05/24).
Banjir dan longsor yang terjadi telah mengakibatkan kerusakan pada satu rumah warga serta menutup jalan umum, yang menyebabkan kemacetan lalu lintas sepanjang kurang lebih 2 kilometer. Warga setempat dan pengguna jalan umum mengalami kesulitan akibat kondisi ini.
Setibanya di lokasi, personil Batalyon C Pelopor Sat Brimob Polda Sumut segera berkoordinasi dengan unsur Muspida dan Muspika, untuk mengambil langkah-langkah cepat dalam membantu masyarakat yang menjadi korban.
Langkah-langkah ini termasuk mengevakuasi warga yang terdampak, membersihkan puing-puing longsor, dan mengatur lalu lintas untuk mengurangi kemacetan.
Ipda Hotlin L. S. Purba, S.H., menyatakan, bahwa bantuan ini merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawab Sat Brimob Polda Sumut dalam menjaga keselamatan dan keamanan masyarakat. "Kami akan terus berupaya semaksimal mungkin untuk membantu warga yang terdampak, dan memastikan situasi kembali normal secepatnya," ujarnya.
Selama proses evakuasi dan pembersihan, personil Batalyon C Pelopor menunjukkan dedikasi dan profesionalisme dalam menghadapi situasi darurat ini.*(R - 1)