• Pencarian

    Copyright © sniper86.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Personil Jibom Gegana Brimob Sumut Lakukan Sterilisasi Gereja Prioritas di Wilayah Hukum Polrestabes Medan

    Jumat, 29 Maret 2024, 10:09:00 AM WIB Last Updated 2024-03-29T03:10:12Z

    SNIPER86.ID, Medan - Personil Jibom Detasemen Gegana Satuan Brimob Polda Sumut melaksanakan kegiatan sterilisasi gereja di wilayah hukum Polrestabes Medan. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban umum di tempat ibadah, khususnya menjelang Perayaan Hari Raya Paskah, Jumat (29/03/2024).


    Tempat kegiatan sterilisasi ini difokuskan pada Gereja Bethel Indonesia, yang terletak di Jalan Letjend Jamin Ginting Kecamatan Medan Tuntungan, serta GKPI Komplek Pamen di Padang Bulan, Kecamatan Medan Baru.


    Kegiatan sterilisasi ini dipimpin oleh Panit 2 Subden Jibom Ipda Mukhlis Andepa, S.H. Dalam pelaksanaannya, personil Jibom dilengkapi dengan peralatan khusus untuk mendeteksi dan menangani bahan peledak serta barang-barang yang mencurigakan.



    Kegiatan sterilisasi tempat ibadah seperti gereja merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menjaga keamanan masyarakat dan mencegah potensi terjadinya tindak kriminal, terorisme, maupun gangguan keamanan lainnya. 


    Personil Jibom Detasemen Gegana Satuan Brimob Polda Sumut dan pihak kepolisian setempat akan terus melakukan patroli dan langkah-langkah preventif lainnya, guna menjaga stabilitas keamanan di wilayah tersebut.*(R - 1)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini