SNIPER86.ID, Halsel - Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Bacan, yang di nakhodai Jendri Nixon Pureng, Sekretariat di Desa Hidayat Kecamatan Bacan Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) Provinsi Maluku Utara (Malut), pada Selasa (19/12/2023) menggelar Bhakti sosial menjelang Hari Raya Natal tahun 2023.
Momen Natal yang nantinya dirasakan semua Umat Nasrani, terkhusus di Halmahera Selatan, juga turut dirasakan oleh Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia Cabang Bacan. Dan, sekaligus sebagai bentuk refleksi nyata GMKI berbagi kasih.
Kepada awak Media Sniper86.id, Ketua GMKI Jendri Nixon Pureng mengatakan, dalam momen Natal ini, GMKI Cabang Bacan membagi puluhan sembako yang disalurkan di Desa Tawa Kecamatan Bacan Timur Tengah, yang difokuskan kepada Ibu Ibu janda dan anak yatim-piatu.
"Ibu Ibu Janda dan yatim difokuskan untuk pemberian sembako bingkisan Natal, agar sedikit membantu dalam menyongsong Natal di tahun ini," ucap Jendri.
"Semoga makna Natal terus diimplementasikan kepada semua umat, serta wujudkan natal yang damai serta memberi kesan baik dalam hidup persaudaraan," tandasnya.*(HM)