• Pencarian

    Copyright © sniper86.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Cegah Terjadinya Banjir, Babinsa Kerpangan Leces Bersama Warga Bersihkan Saluran Irigasi

    Senin, 25 Desember 2023, 12:14:00 PM WIB Last Updated 2023-12-25T05:14:26Z

    SNIPER86.ID, Probolinggo - Sebuah komitmen dari manunggalnya TNI dan rakyat perlu di aplikasikan dengan tidak mengenal batas ruang dan waktu. Karena seorang prajurit harus mempunyai jiwa yang peka terhadap situasi yang ada.

    Seperti halnya yang terjadi di Desa Kerpangan Kecamatan Leces Kabupaten Probolinggo Jawa Timur. Beberapa warga sedang memperbaiki dan sekaligus membersihkan saluran irigasi bertujuan untuk kelancaran aliran air di musim hujan. 

    Melihat aktifitas warga binaannya tersebut, Babinsa (Bintara Pembina Desa) Kerpangan, Serda Firman Efendi, anggota Koramil 0820/03 Leces tanpa berfikir panjang langsung membantu warga binaannya yang sedang membersihkan saluran irigasi, Senin (25/12).

    "Ketika kami melintas, ada beberapa warga yang sedang membersihkan saluran irigasi, maka kami langsung membantunya," ucap Serda Firman Efendi, saat di mintai keterangan terkait aktifitasnya.


    Firman Efendi menjelaskan, bahwa sesuai arahan Dandim 0820/Probolinggo Letkol Arm Heri Budiasto, setiap Babinsa wajib hukumnya peka akan situasi warga binaannya. Intinya yang berkaitan dengan hajat hidup orang banyak.

    "Alhamdulillah, bersama beberapa warga, kami bisa memperbaiki sekaligus membersihkan saluran irigasi, wargapun senang karena aliran airnya sudah lancar dan bersih," tandas Firman Efendi.
                          
    Sementara itu Moh. Shodiq salah satu warga mengucapkan banyak terimakasih atas bantuan dari Babinsa yang telah memberikan bantuan tenaga ikut bergotong-royong untuk membersihkan saluran irigasi, sehingga proses pengerjaannya cepat di selesaikan.*

    (Fiq/Pendim 0820)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini